Demografi Desa

A.  Demografi

Desa Cikandang terdiri dari 25 Rukun Tetangga (RT) dan 5 Rukun Warga (RW) dengan jumlah penduduk sebesar 8.184 jiwa, merupakan salah satu dari 13 Desa di Kecamatan Kersana. 

Jumlah penduduk Desa Cikandang pada tahun 2022 mencapai 8.184 jiwa, terdiri dari Laki-Laki 4.195 jiwa dan Perempuan 3.989 jiwa dengan 3.012 KK. Adapun rincian tersebut sebagai berikut:

a.  Jumlah Penduduk Menurut Golongan Umur Data ini bermanfaat untuk mengetahui laju pertumbuhan penduduk dan jumlah angkatan kerja yang ada. Data penduduk menurut golongan umur di Desa Cikandang dapat dilihat pada Tabel berikut di bawah ini:

NO

Golongan Umur

Laki-laki (jiwa)

Perempuan (jiwa)

1. 0 - 5 Tahun 291 232
2. 6 - 17 Tahun 698 664
3. 18 - 30 Tahun 866 837
4. 31 - 50 Tahun 1.416 1.264
5. 51 - 60 Tahun ke atas 924 992

B.   KeadaanSosial

Mayoritas mata pencarian penduduk Desa Cikandang bergerak dibidang Pertanian. Permasalahan yang sering muncul berkaitan dengan mata pencaharian penduduk adalah terbatasnya lapangan pekerjaan yang sesuai dengan tingkat perkembangan penduduk sebagai mana tertuang dalam perencanaan pembanguna daerah Kabupaten Brebes. Hal lain yang perlu diperhatikan dalam pembangunan desa adalah melakukan usaha perluasan kesempatan kerja dengan melakukan penguatan modal dan fasilitasi sebagai modal untuk pengembangan usaha khususnya di ekonomi produktif.

Tingkat angka kemiskinan Desa Cikandang yang sudah berkurang menjadikan Desa Cikandang yang bersih, aman dan sejahtera. Banyaknya kegiatan Ormas di Desa Lembar Selatan seperti RT, LPMD, PKK, KarangTaruna, Remaja Masjid, Jamiyah Yasin, Dharma wanita, Posyandu, KelompokArisan, KelompokNelayan, kelompok Tani merupakan asset desa yang bermanfaat untuk dijadikan media penyampaian informasi dalam setiap proses pembangunan desa pada masyarakat.